Cara Mengetahui Umur Akun Instagram Terbaru 2023
Cara Mengetahui Umur Akun Instagram Terbaru 2023 - Ingin tahu cara mengetahui umur akun Instagram kamu saat ini? Jika iya, kamu bisa baca artikel ini sampai selesai karena akan ada tutorial yang kami berikan untuk kalian.
Instagram adalah platform media sosial populer yangbanyak digemari oleh berabagai kalangan diseluruh dunia. Hal itu karena saat ini Instagram memiliki banyak fungsi sehingga pengguna bisa melakukan berbagai macam kegiatan disini. Beberapa fungsi Instagram yang saat ini menjadi acuan banyaknya pengguna di Instagram adalah sebagai hiburan, konten kreator, dan influncer.
Cara Mengetahui Umur di Instagram
Instagram juga memiliki beberapa fitur tentunya untuk bisa menjadi sangat populer seperti saat ini seperti fitur foto/video, story, live, reels, dan igtv. Nah saat ini Di Instagram sedang viral tren mengenai umur akun Instagram. Mereka yang mengikuti tren ini memposting umur akun Instagram di story untuk ditunjukan kepada orang lain.
Nah untuk mengetahui umur akun Instagram sendiri dan orang lain itu sebanarnya cukup mudah. Namun untuk lebih jelasnya kamu bisa ikuti tutorial yang kami berikan. Berikut ini caranya:
Cara Mudah Melihat Umur Akun Instagram Sendiri
- Pertama kamu bisa buka aplikasi Instagram.
- Kemudian masuk ke menu halaman profil.
- Pergi ke menu pengaturan.
- Pilih opsi Aktivitas Anda.
- Masuk ke menu Riwayat Akun.
- Setelah itu kamu bisa pilih opsi Urutkan & filter.
- Klik Urut berdasarkan, pilih opsi Terlama ke terbaru.
- Terakhir klik Terapkan.
- Selesai.
Cara Mengetahui Umur Akun Instagram Orang Lain
- Pertama kamu bisa buka aplikasi Instagram di HP.
- Kemudian ke profil akun Instagram orang yang ingin kamu lihat.
- Klik titik tiga pada halaman profil tersebut.
- Pilih opsi Tantang Akun Ini.
- Kemudian pilih Tanggal Bergabung.
- Selesai.
Dengan melakukan cara di atas kamu sudah mengetahui cara untuk melihat tanggal bergabung atau umur akun Instagram yang kamu dan orang lain miliki. Jadi sekarang kamu bisa mengikuti tren Instagram terbaru..
Nah itulah cara untuk mengetahui umur atau tanggal bergabung ke Instagram. Jangan lupa baca artikel menarik lainnya di situs kami karena kami akan melakukan update infomrasi setiap harinya.